Breaking News
Loading...
Sabtu, 28 Februari 2015

Cara Membaca Spesifikasi Laptop

20.02
Banyak orang yang kebingungan ketika akan membeli laptop (gue termasuk), spesifikasi yang bagaimana, range harga yang berapa, dan banyak lagi.
Disini gue akan membahas cara membaca, mengetahui dan memahami spesifikasi (bahasa gampangnya 'spek') yang banyak tertulis di brosur-brosur atau tertempel di laptop itu sendiri.









Sebelumnya, ada hal-hal yang perlu diperhatikan ketika akan membeli laptop:
  1. Motherboard (papan utama tempat ‘menepel’ nya hardware yang lain)
  2. Prosesor/CPU (inti atau nyawa komputer)
  3. Memory/RAM (tempat menyimpan data sementara untuk diolah prosesor)
  4. Hardisk/HDD (tempat menyimpan data baik program/hsil ketja (file))
  5. Kartu grafis/VGA (tenaga utama mengolah data atau rendering gambar)
  6. Kartu suara (tempat mengolah data suara)
  7. Slot USB
  8. Sistem operasi/OS (sistem operasi yang digunakan laptop
Oke, langsung ke pembahasan cara membaca spek laptop.
Kita ambil contoh laptop gue, Asus A450C Series 
Core i3-3217U 1.6 Ghz


VGA Nvidia Geforce 720M
RAM 2 Gb
HDD 500 GB
Display 14"

DVD RW, Wi-Fi
OS Free DOS


Kita mulai baca dari atas.


Core i3-3217U 1.6 Ghz

Ini adalah jenis prosesor yang digunakan. Banyak tipe dan jenis yang beredar di pasaran. i3-3217U adalah jenis prosesornya. Disini digunakan Prosesor Core i3 dari perusahaan Intel. Ini merupakan prosesor generasi ke-3 yang dimiliki oleh Intel. Yang terbaru adalah generasi ke-4
Lalu 1.6 Ghz adalah kecepatan yang dimiliki dari prosesor tersebut. Semakin tinggi kecepatannya maka semakin cepat pemrosesan datanya. Tapi semakin cepat panas juga laptop atau Motherboard PC anda.

*saya pribadi minimal Core i3 karena kebutuhan saya. Tapi kalau hanya Intel Coer 2 Duo atau Core 2 Quad  juga sudah standar*

VGA NVIDIA GEFORCE 720M

Ini merupakan jenis VGA (Video Graphic Adapter/ Kartu Video). VGA jenis in biasa digunakan pada standard Laptop dan Netbook. Kalau anda ingin mencari VGA Card yang hebat, anda bisa memilih VGA Card dari perusahaan ATI atau NVIDIA. Semakin besar angka dan semakin baru jenis VGA Card anda, maka semakin bagus kualitas Grafis dari laptop atau PC anda.

*saya pribadi lebih suka Nvidia Geforce daripada ATI Radeon. Ini akan mempengaruhi grafis. cek disini*

RAM 2 GB

RAM (Random Acces Memory) adalah jenis memori pada laptop dan PC anda. Memori ini digunakan untuk menyimpan data dan pemrosesan sementara. Semakin tiggi kapasitas yang dimiliki memori, maka semakin leluasa anda membuka banyak aplikasi dan pemrosesan. Tapi, kapasitas memori harus seimbang dengan spesifikasi prosesor. Contohnya prosesor Pentium 4 dengan RAM 4 GB. Jika tidak seimbang, maka kinerjadari prosesor akan terganggu. Anda juga bisa menambahkan kapasitas RAM di laptop.

*untuk kebutuhan saya, cukup 2 GB. Tapi jika Anda merasa kurang karena diisi game berat, aplikasi banyak, mungkin 4GB sudah cukup.

HDD 500 GB 

HDD (Hard Disk Drive) adalah media penyimpanan. Hard Disk dengan kapasitas yang besar, membuat anda bisa menyimpan data lebih banyak. Perlu diperhatikan juga kecepatan RPM (Read Per Minute/ kecepatan baca) dan buffer memori. Semakin tinggi kecepatan abcanya, maka semakin cepat Hard Disk melakukan tugasnya seperti meng-copy data lebih cepat. 
*sekarang ini kebanyakan laptop sudah 500GB, ada juga 1 Tera (1000GB)*

Display 14"

Ini merupakan ukuran layar yang dimiliki dari laptop dan monitor PC. 14" dibaca 14 inchi. Semakin besar ukurannya tentunya semakin leluasa anda melihat layar laptop atau monitor PC anda. Tapi, untuk monitor PC, pilih jenis LCD dan hemat energi yah.. :)

DVD-RW dan Wi-Fi

DVD-RW adalah Disc Drive (Optical Drive/ untuk memasukkan CD). Disini, DVD-RW merupakan standar Disc Drive yang ada di laptop dan PC. Ada juga CD-R, CD-RW, DVD-R, DVD-RW, dan Blu Ray. Huruf R dan W pada Disc Drive, merupakan singkatan dari Read (R) dan Write (W). Jika ada kedua huruf tersebut pada Disc Drive anda, berarti Disc Drive anda bisa menulis dan membaca Disc/CD. DVD dan CD merupakan varian dari jenis CD. 

Wi-Fi merupakan wireless atau sarana untuk internet tanpa kabel (nirkabel). Terdapat jenis-jenis Wi-Fi. Contohnya 802.11 b/g. Ini merupakan kecepatan atau jangkuan sinyal Wi-Fi yang bisa ditangkap oleh Laptop anda.

*tambahan: mungkin saja Anda heran ada beberapa laptop yang tidak ada bluetooth nya. Mengapa? Karena sekarang sudah memakai kabel USB untuk transfer data.

OS Free DOS

Jika Anda membaca tulisan free DOS, berarti dari pabriknya laptop ini belum di tambahkan sistem operasi. Jadi, ketika Anda membeli, Anda harus menginstal sistem operasi sendiri. Beberapa macam sistem operasi adalah Windows, Ubuntu dan Linux.
Saat membeli, mungkin saja dari toko akan diinstalkan OS nya. Tapi, kebanyakan OS palsu yang digunakan (harganya hanya 50rb). Tetapi, jika Anda mempunyai dana yang besar, mungkin Anda bisa membeli OS asli seharga 1jt – 2jt tergantung versinya.



Jadi, 2 hal yang harus Anda pikirkan sebelum membeli laptop adalah: 
1.   Dana / uang
      Kalau punya dana banyak, akan memudahkan pembelian
2.      2.   Kebutuhan
      Anda membeli laptop untuk apa. Apa hanya untuk tugas yang dikerjakan dengan Miss Office             saja? Atau untuk desain? Atau seperti apa?


Intinya dari saya, kalau anda kebanyakan dana dan ga habis-habis. Belilah sesuka Anda.
Tetapi, jika Anda bijak, pasti Anda hanya membeli untuk kebutuhan Anda, bukan sekedar gaya, gengsi dan keinginan.

Semoga bermanfaat 


5 komentar:

  1. gan i3-32170 U 1.6 Ghz sama i5-2430 m cpu 2,4 Ghz bgs mana?
    angka di belakang intel itu ngaruh gak yang 32170 dan 2430?

    BalasHapus
    Balasan
    1. jelas i5. kalau sudah beda i-series nya, semakin tinggi semakin bagus.

      Hapus
  2. tapi kenapa ya gan saya main game online ni,di situ tertulis spek min laptopnya i3-3220 CPU/AMD A6 APU sedangkan laptop saya i5-2430 setelah saya cek pakai aplikasi bawaan game spek laptop saya pada bagian cpu i series gak termasuk spek min dan gamenya sering lag,makanya saya bingung gan

    BalasHapus
  3. Gan, sy pemula. Tlg jelasin nih: vgn-s 138ec/b
    Intel(R) Core(TM)i7-3520M @2.99GHz
    RAM 8GB HDD 500GB up to 1000GB. Trims

    BalasHapus
  4. --> Core(TM)i7= Prosesor i7 menyediakan spesifikasi lebih tinggi dibanding Core i5 dan Core i3
    --> 3520M = Generasi ke-3 (dilihat dari awalan angkanya) dan M adalah kode standart untuk prosesor
    --> @2.99GHz = kecepatan sebuah prosesor. siklus kerja yang mampu dilakukan oleh sebuah prosesor setiap detiknya. ngga cepet panas
    --> RAM 8Gb = Semakin besar RAM, semakin leluasa membuka banyak aplikasi (apalagi aplikasi berat, misal Photoshop dan Corel secara bersama. Atau game dengan spesifikasi yang cukup berat) Semakin tinggi RAM semakin cepat kerja laptop
    --> HDD 500Gb up to 1Tera = Penyimpanan di komputer. Standar awal lapto biasanya ada 500Gb (yang nanti akan dipecah ke berbagai Partisi, Misal partisi C 300Gb, Partisi D 100Gb, dan Partisi E 100Gb). Semakin tinggi HDD semakin luas penyimpanan (bisa-bisa tidak butuh Hardisk Eksternal.) Up to 1 Tera, berarti bisa di upgrade sampai 1 Tera (1.000Gb)

    Semua spek selalu berhubungan ya :D
    Kalau bisa antar spek bisa seimbang

    BalasHapus

 
Toggle Footer